Lelahku Bukti Berjungan Kuliah Kerja Nyata di Desa Triharjo
Kuliah Kerja Nyata atau lebih sering di sebut KKN adalah mata kuliah wajib tempuh mahasiswa S1 dan memiliki nilai 3 SKS. Saya ingin berbagi cerita atau lebih tepatnya memberikan gambaran pengalaman bagaimana KKN itu berlangsung. Kalau di salah satu Universitas Negeri di Yogyakarta KKN dapat di ambil dalam 3 waktu berbeda dan kita dapat memilihnya yaitu pada semester genap, khusus, serta ganjil. Memang setiap semester yang di ambil terdapat kelebihan dan kenikmatan tersendiri.
Ambil KKN di semester khusus aja dek, lebih nikmat rasa kekeluargaanya,
Itu salah satu penuturan kakak angkatan yang saya kepoin lebih tepatnya saya suka ingin tahu terlebih dahulu sebelum saya melakukan suatu hal yang pastinya bisa diperisapkan lebih matang agar hasilnya memuaskan itu harapannya hehe...
Iya, karena hari ini 29 Februari 2016 penerjunan ke desa terkait saya belum merasakan bagaimana itu KKN karena setiap mahasiswa yang mengikuti KKN pasti mendapatkan cerita berbeda-beda. Lebih baik saya sampaikan menurut pandangan saya perbedaan KKN di setiap semester.
KKN Semester Genap?
Pastinya di laksanakan pada semester genap dan masih ada perkuliahan setiap har senin, selasa, rabu, kamis, bahkan ada beberapa teman saya kuliah di hari jum'at. Padahal kuliah kerja nyata di laksanakan pada hari jum'at, sabtu, dan minggu. Tempat KKN kemungkinan besar di daerah sekitar perkotaan. Jika di Yogyakarta sekitar Kota Yogyakarta, Sleman, dan Bantul. Waktu tiga hari dirasa sempit sekali sehingga memungkinan masyarakat membutuhkan peserta KKN di luar tiga waktu yang telah di tentukan. Teman-teman saya merasa semester genap memang berat jika dilakukan hari jum'at, sabtu, minggu sedangkan masih ada tugas kuliah.
Tetapi Liburan Semester Khusu Nggak ada yang Ganggu BRO!! kecuali ambil SKS -_-
KKN Semester Khusus?
Satu bulan berada di desa yang cukup bisa dikatakan desa tetapi tidak ada ganguan tugas. Semester khusus dirasa ideal untuk mengabdi pada masyarakat bukan hanya untuk sekedar mencari nilai A B C.
KKN Semester Ganjil?
Saya sendiri jarang sekali mendengar mahasiswa mengambil semester ganjil mungkin karena terlalu lama menunggu semester ganjil.
EmoticonEmoticon